Home > Auto Klasik > Koleksi Mobil Peter Baumberger Dilelang
Bonhams
PETER Baumberger adalah pembalap dan kolektor mobil dari Swiss yang lahir pada 1925. Setelah ia meninggal pada 2009 lalu, ke-19 mobil koleksinya akan dijual dipelelangan Bonhams yang digelar di Gstaad Palace Hotel, Switzerland pada 20 Agustus mendatang
Yang paling istimewa adalah sebuah Mercedes-Benz 300SL Roadster yang merupakan salah satu 209 mobil yang terakhir dibangun dengan mesin aluminium yang paling diidam-idamkan para kolektor. Menariknya lagi, mobil ini dikirim ke Kuwait untuk dicat ulang dengan baluran warna biru-kelabu dengan trim warna krem. Diperkirakan kendaraan ini bernilai antara 400.000-600.000
Franc Swiss (Rp3-5 miliar lebih).
Koleksi menarik milik Baumberger lainnya adalah Porsche 911 RS 2.7 Carrera 1973 klasik dan Bentley Continental T 1996 yang diperkirakan bernilai 80.000-100.000 Franc Swiss (Rp677-847 jutaan), dan Ferrari California 2009 yang diperkirakan 220.000-250.000 Franc Swiss (Rp1,8-2.1 miliar lebih).
Baumberger mulai menggemari mobil sejak usia dini. Ia mulai membalap pada usia 30 tahun dengan Porsche 1600 pada tahun 1955 danpernah ikut lomba dengan Jaguar XK120, Lotus dan Lancia Appia Zagato.
Kegemaran khususnya pada Ferrari membuat ia terdorong untuk membeli tiga unit Ferrari 275GTB/4s baru pada 1966 untuk dirinya sendiri dan dua anak tirinya untuk balapan dan kecintaan terhadap Ferrari juga yang membuatnya menjadi salah satu pendiri klub Ferrari Swiss pada 1972.
Dalam beberapa tahun terakhir sosoknya akrab di acara-acara otomotif, termasuk dalam kegiatan the Tour Auto and Tour du Maroc dan kegiatan-kegiatan motorsport. Ia juga memegang posisi penting di sejumlah perusahaan seperti Lindt Chocolate dan Swatch, sementara karirnya sendiri dimulai sebagai Managing Director dan Vice President di RCA Overseas Amerika.
"Peter (Baumberger) adalah teman baik yang sangat dermawan. Meskipun sedih melihat koleksinya bakal tersebar, ia berbahagia dapat membagi semangatnya dan menginginkan (koleksi) mobil-mobil tetap dapat memberikan kesenangan bagi orang lain," ujar Simon Kidston, agen yang mewakili keluarga Baumberger yang dipercaya menangani penjualan mobil koleksi almarhum. (OL-07)
sumber : mediaoto/MI
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment