Home > Auto Klasik > VW + Suzuki = NSU?
KETIKA Volkswagen dan Suzuki mengumumkan rencana menggabungkan kekuatan mereka, beredar kabar di kalangan komunitas sepeda motor yang menyatakan VW akan kembali menghidupkan sepeda motor legendaris NSU.
Kabar ini diperkuat setelah mereka melihat bahwa bos VW Ferdinand Piech merupakan penggemar berat sepeda motor dan ia beberapa kali menyatakan keinginannya untuk menambah pabrik sepeda motor Eropa berperforma tinggi yang bercampur dengan produsen mobil Jerman. Selain itu mereka melihat bahwa Suzuki adalah produsen sepeda motor yang sudah diakui dunia.
NSU sendiri merupakan perusahaan yang dikenang sebagai pelopor penggunaan mesin Wankel alias mesin rotari. NSU mulai populer usai Perang Dunia II dengan dengan berbagai produk sepeda motor berkapasitas kecil dan sebagai produsen sepeda motor terbesar di dunia pada 1955. Sayangnya, NSU menjadi redup saat mobil bermesin rotari buatannya terbukti tak bisa diandalkan.
Benar atau tidaknya kabar ini masih harus dilihat dan yang pasti hal itu bukan sesuatu yang mustahil. Pasalnya pada tahun 1969, VW pernah mengakuisisi NSU dan menggabungkannya ke dalam perusahaan yang kita kenal sebagai Audi dengan logo 4 cincin yang merupakan gambaran penyatuan 4 merek otomotif: Audi, Horch, Wanderer dan NSU menjadi Auto Union yang kita kenal sekarang sebagai Audi.
Apakah ini merupakan indikasi kebangkitan NSU? Itu masih meragukan namun lagi-lagi bukan berarti hal itu mustahil. (Cdx)
sumber : mediaoto/MI
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment