Powered by Blogger.

Modif Aksi untuk Promosi

Sunday, March 27, 2011

Home > Modifikasi > Modif Aksi untuk Promosi



airforce.com

KETIKA Indonesia tak lepas dari masalah kekurangan dana untuk alutsista (Alat Utama Sistem Senjata), angkatan udara Amerika Serikat (USAF/US Air Force) yang ekonomi negaranya tengah terpuruk demikian parah, masih sempat membuat proyek aneh dengan alasan menghabiskan dana sisa pajak dolar. Mereka menyodorkan desain dan konstruksi dua mobil full custom berteknologi angkatan udara.



Sepasang mobil custom itu dikembangkan sebagai bagian dari the division's 2009 Supercar Tour program, semacam program tur promosi atau road show bagi angkatan udara negara Barack Obama tersebut.

Sudah menjadi rahasia umum bahwa militer AS memiliki masalah perekrutan dalam beberapa tahun terakhir. Akibatnya, mereka dipaksa mempertajam kemampuan diplomasi agar lebih persuasif bagaimana menarik minat masyarakat untuk masuk menjadi tentara.



Untuk merealisasikan program ini angkatan udara AS menyewa California's Auto Sports, rumah modifikasi yang biasa melayani keinginan aneh para pelanggan. Tidak tanggung-tanggung mereka mengambil basis musclecar Ford Mustang dan Dodge Challenger untuk diubah menjadi sepasang supercar serius.

Setelah misi selesai, Ford diberi julukan 'X-1' Mustang dan si Dodge diberi julukan 'Vapor' Challenger. Dari luar, sepitas keduanya nampak mirip berkat pengaplikasian pintu model gunting, trim serat karbon, dan desain roda yang eye-catching. Begitu masuk ke dalam interiornya, aroma 'angkatan udara' menjadi begitu jelas tercium.



Pada X-1 (Mustang) diwakili oleh interior bergaya kokpit jet, jok dengan alat pelontar dan panel instrumen yang desainnya dipengaruhi oleh panel instrumen jet tempur. Modifikasi pada si Vapor (Challenger) menggunakan gaya two-seater dengan bonus sebuah roda kemudi tambahan buat penumpang ala co-pilot, sementara bagian exhaust system menganut gaya 'stealth mode'.

Fitur lainnya adalah velek serat karbon, cat anti radar, sensor jarak dan sebuah kamera yang sanggup memonitor sekeliling kendaraan dalam jangkauan penuh 360 derajat yang sanggup mengawasi keadaan dalam jangkauan 1/4 mil (402 meter).



The 2009 Super Car Tour diutamakan akan mengunjungi sekolah-sekolah tinggi dan berbagai rekanan yang mensponsori kegiatan angkatan udara ini seperti majalah DUB magazine auto show, Hot Import Nights, Battle of the Imports, Formula Drift, juga organisasi International Hot Rod Association (IHRA) serta masyarakat sekitar kegiatan ini.

Ayo siapa yang mau jadi tentara...Tinggal pilih... Jadi pilot... Ngebom musuh... Siapa lagi siapa lagi...(Cdx)

sumber : mediaoto/MI

No comments:

Post a Comment

 

Popular Posts